Wednesday 9 November 2011

Tinggalkan Suzuki Bautista ke Gresini

Alvaro bautista melakukan tes Honda Gresini pagi ini di Valencia
Rizla Suzuki dengan menyesal mengumumkan bahwa Alvaro Bautista tidak akan membalap dengan mereka pada tahun 2012. Pembalap asal Spanyol tersebut memulai debutnya dengan Suzuki pada musim 2010. Selama karirnya di Suzuki, Bautista telah mampu mencatatkan finish di lima besar dan start dari front row. Ia menjadi pembalap Suzuki satu-satunya yang menunggangi motor GSV-R tahun ini. Suzuki mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang telah dilakukan Bautista hingga memberikan kontribusi dalam pengembangan motor hingga akhir-akhir ini mampu menghasilkan kemajuan yang signifikan.

Bautista dikenal sebagai pembalap yang ramah senyum dan juga populer di kalangan fansnya. Sementara itu Bautista juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Suzuki yang telah menemaninya selama dua tahun ke belakang. Kabarnya Bautista sudah menandatangani kontrak dengan Honda Gresini dan saat ini ia sedang melakukan tes dengan motor Honda hari ini. Sepertinya partisipasi Andrea Iannone untuk menguji coba 800cc dibatalkan. Meski demikian tidak tertutup kemungkinan pembalap Italia tersebut turut melakukan uji coba. Rumor lain menyebutkan bahwa Gresini akan menurunkan dua pembalap, yakni Bautista dan kursi kedua diduduki oleh Michelle Pirro yang akan naik kelas dari tim Gresini Moto2 dan bergabung dengan status CRT. Spekulasi lainnya menyebutkan Iannone-lah yang akan bergabung dengan tim CRT bentukan Gresini.
Bautista belum mengungkap ke mana ia sesungguhnya akan bergabung untuk balapan MotoGP musim depan. Ia mengatakan, “Saya sangat sedih untuk meninggalkan Suzuk setelah dua tahun saya berada di sana. Suzuki merupakan tim yang hebat untuk pekerjaan ini dan saya telah mempelajari banyak hal dari semua orang yang ada di tim. Sungguh pengalaman yang fantastis bisa bekerja dengan tim Inggris/Jepang (Rizla Suzuki) dan kami telah menjadi seperti keluarga besar kami tidak pernah beradu argumen maupun saling bertengkar. Secara personal Saya ingin berterima kasih kepada semuanya selama dua tahun belakangan. Terkadang kami menghadapi situasi sulit namun tak seorangpun menyerah dan saya seperti saya selalu mendapatkan dukungan dan komitmen penuh dari mereka. Saya tidak merasa seperti sedang meninggalkan tim, namun saya seperti meninggalkan teman-teman yang saya berharap akan saya kenal dalam waktu yang lama. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Tom, Paul, Ken dan Sahara san, serta berharap mereka dan tim yang tersisa akan mendapatkan masa depan yang terbaik.”
Sementara itu, kemarin Randy de Puniet melakukan debutnya menunggangi GSV-R dan menempatkan motor Suzki 800cc tersebut di peringkat keempat pada hari pertama. Pembalap asal Prancis inipun disinyalir akan membela tim Suzuki yang mempertahankan eksistensinya di ajang roda dua MotoGP.
Randy de Puniet:
“Saya sangat senang dengan pekerjaan yang telah saya lakukan hari ini dan ingin berterima kasih kepada Rizla Suzuki atas kesempatan yang mereka berikan ini. Satu jam sebelum menunggangi motor Suzuki, saya salah kostum dan memakai seragam balap yang salah. Saya menjalani hari ini dengan bagus dan saya sangat senang dengan catatan waktu dan posisi saya saat ini. Stafnya sangat profesional dan sangat menyenangkan untuk bekerja dengan mereka. Saya terkesan dengan motor dan saya merasa nyaman meski dalam waktu yang singkat dan sangat menikmatinya. Saya ingin menunggangi motor itu tahun depan, namun saya bukan bos-nya, tetapi saya harap saya melakukan yang terbaik untuk semua orang. Saya pikir motornya punya potensi yang bagus dan juga rasanya berada di sekitar kru tim menyenangkan, dan hal inilah yang penting bagi saya, rasanya seperti berada di rumah sendiri. Saya ingin mengucapkan terima kasih untuk manajer saya atas kesempatan ini, buat Pramac yang telah mengijinkan saya untuk mengambil kesempatan ini, untuk Sahara, Paul, Tom, dan GSV-Rnya hari ini.”
Paul Denning – Bos Suzuki:
“Kami memanfaatkan kesempatan hari ini untuk melakukan tes dengan Randy karena motornya telah berubah dalam beberapa tahun ini, dan untuk nasib buruk John di Brno dan Malaysia kami tidak mendapatkan masukan dari pembalap lain selain Alvaro. Untuk itu kami berkesempatan untuk mengetes ban Bridgestone 2012 dan menerima komentar mengenai GSV-R Rizla Suzuki dari sudut pandang pembalap lain. Sejujurnya kami tidak mengira akan mendapatkan hasil seperti ini, namun kami senang mengetahui Randy sangat menikmati motor tersebut dan bisa mendapatkan feeling dengan cepat serta menjadi cepat dan konsisten, juga memberikan feedback teknis. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepadanya. Saya sangat terkesan dengan apa yang dia lakukan hari ini.”
John Hopkins yang tutut hadir di garasi Suzuki juga disinyalir akan mengisi kursi kedua tim Suzuki. Meski demikian, pengumuman pastinya akan diberitahukan dalam waktu dekat ini.

No comments:

Post a Comment

support